JustMiss Umbra Eyeshadow Palette Tease - Eyeshadow yang Cocok Untuk Harian dan Pemula
Desember 23, 2018
Hallo semua! seperti pada judulnya, kali ini aku mau bahas tentang eyeshadow nih, dan sebelumnya aku belum pernah sama sekali membahas atau me-review tentang eyeshadow, jangankan membahas memakainya pun aku sangat jarang. Kenapa sih ga pernah membahas atau menggunakan eyeshadow? karena aku biasanya kebingungan untuk menggunakannya, bagaimana cara nge-blend warnanya, warna apa yang cocok untuk kulit aku, dan berbagai macam ke-halu an yang aku alami jika ingin menggunakan eyeshadow.
Nah kali ini aku mau bahas tentang eyeshadow lokal yang pastinya kalian juga udah pada tau, JustMiss. Eyeshadow dari JustMiss ini mungkin sudah launching pada awal tahun 2018 kemarin dan ini adalah review jujur aku ditambah kesan pemakaian pertama menggunakan eyeshadow ini karena disini posisi aku benar-benar sebagai pemula dalam penggunaan eyeshadow, jadi mohon dimaklumi jika hasilnya kurang memuaskan ya 😊
Sebelumnya, kita bahas dulu yuk produk eyeshadow dari JustMiss ini!
NAMA PRODUK
JUSTMISS UMBRA EYESHADOW PALLET TEASE
KEMASAN
- Sebenarnya eyeshadow ini memuliki kotak luar berwarna hitam yang membungkus eyeshadow ini dengan contoh warna dan berbagai macam informasi penting pada kemasan kardusnya, tapi entah mengapa saat itu aku membelinya pada sebuah departement store tanpa kotak
- Eyeshadow ini memiliki kemasan yang kece badai menurutku, design-nya sebagai produk lokal hampir sama dengan design dan kemasan eyeshadow pallet dari produk luar
- Memiliki kemasan hitam kotak yang ramping dan ringan yang didalamnya terdiri dari 9 pallet warna
- Dilengkapi dengan tutup transparant sehingga warna dari eyeshadow didalam dapat terlihat jelas dari luar
- Tulisan pada cover-nya "Umbra by JustMiss" menambah kesan elegan karena berwarna metalic atau silver
- Kemasannya sangat travel friendly, mudah dibawa kemana-mana
- Kekurangan pada kemasan eyeshadow ini adalah tidak adanya kaca, tapi bagi aku itu ga jadi masalah
- Dan jangan khawatir, eyeshadow ini sudah terdaftar di BPOM
- Didalamnya juga dilengkapi dengan aplikator
HARGA
IDR 61.000
KOMPOSISI
Talc, Mica, Titanium Dioxide, Ethylhexyl, Palmitate, Parafinum Liquidum, Kaolin, Magnesium Stearate, Petrolatum, Methylparaben, Propyparaben, Cl 77742, Cl 77499, Cl 16035
TEKSTUR, AROMA DAN WARNA
- Bagi pemula seperti aku, mungkin kurang ngeh sama istilah-istilah eyeshadow, yang jelas eyeshadow ini terdiri dari 2 jenis : Glitery dan Non-Glitery (katanya yang non-glitery ini disebut dengan warna matte
- Menurut aku yang non-glitery teksturnya powdery gitu, benar gak sih untuk istilah seperti serbuk-serbuk gitu, tapi warnanya tetep nempel kok.
- Untuk warna yang glitery aku suka banget warnanya, walaupun dia hasil akhirnya shimmer gitu tapi warnanya ga gonjreng banget dan masih cocok untuk digunakan untuk harian, seperti ke kantor dan hang out, warnanya juga cukup pigmented
- Eyeshadow ini ga memiliki aroma apa-apa atau bebas parfume
- Tekstur untuk yang glitery terasa lebih creamy dari yang non-glitery
- Terdapat 4 warna yang glitery dan 3 warna yang non-glitery
- Warnanya buildable
KESAN PEMAKAIAN
Buat aku sebagai pemula, eyeshadow dari JustMiss ini cukup bagus dan mudah dipalikasikan, mudah di build, warnanya mudah untuk di blend. Warna-warnanya yang natural membuat aku percaya diri untuk menggunakannya, JustMiss Umba Eyeshadow Pallet Tease ini warnanya lebih ke coklat-coklat pink gitu jadi ga gonjreng banget walaupun aku menggunakan warna yang glitery, warna gliternya justru membuat mata lebih terlihat fresh.
Packaging-nya membuat eyeshadow ini mudah untuk dibawa kemana-mana, dan lebih praktis lagi karena dalam 1 kemasan ga hanya terdapat 2 warna, tapi 9 warna. Jadi eyeshadow ini tuh menurut aku keren banget, dan warnanya ga murahan gitu.
Kesan terakhir aku buat JustMiss Umbra Eyeshadow Pallet Tease ini adalah.. Love It! 😍 eyeshadow ini bener-bener membantu aku belajar untuk menggunakan eyeshadow. Buat kalian yang mencari eyeshadow lokal dan murah tapi berkualitas, JustMiss Umbra Eyeshadow Pallet Tease ini menjadi rekomendasi banget buat kamu 😎
Itu dia review aku dan kesan pertama aku menggunakan eyeshadow Umbra by JustMiss ini, semoga bisa menambah refrensi kalian untuk memilih-milih eyeshadow ya, oh iya eyeshadow JustMiss ini dapat dibeli di berbagai departement store, toko-toko kosmetik, dan online. By the way, terima kasih sudah berkunjung dan sampai ketemu di artikel berikutnya 😊
0 komentar
Hallo, terima kasih untuk teman-teman yang sudah berkunjung. Akan lebih senang lagi jika teman-teman dapat meninggalkan jejak pada kolom komentar ini agar kita bisa saling blogwalking ^_^