19 March 2020

(Review) Clean & Clear Micellar Water - Bersihkan Heavy & Waterproof Makeup dengan Lembut

Hello Beauties!

Apa kabar? Semoga dalam keadaan sehat-sehat ya!

Ada ga sih yang biasanya membersihkan heavy makeup atau waterproof makeup memerlukan banyak kapas atau lebih dari selembar kapas? Boros banget kan ya? Aku pribadi mungkin akan menggunakan kapas kecantikan 2 - 3 kali sehari karena setiap pagi dan malam sebelum tidur aku selalu apply toner wajah menggunakan kapas, belum lagi kalau aku menggunakan makeup keluar rumah entah untuk kerja atau sekedar hang out.


Kali ini aku akan kasih rekomendasi ke kalian micellar water yang mampu mengangkap heavy & water proof makeup dengan mudah, formulanya memberikan kesegaran pada wajah, ga lengket dan pastinya harganya sangat terjangkau.

CLEAN & CLEAR MICELLAR WATER
With Aloe Vera Extract

DESKRIPSI

Mengangkat makeup, bahkan yang tahan air sekalipun dengan lembut, bantu mengurangi minyak berlebih, formulanya lembut di mata, dan diperkaya dengan Lidah Buaya yang lembut di kulit.


KEMASAN

Kemasan dari Clean & Clear Micellar Water with Aloe Vera Extract ini terbuat dari bahan plastik yang cukup tebal dan kokoh berwarna transparan, memiliki tutup flip-top berwana ungu yang mudah untuk dibuka dan cukup rapat saat ditutup. Pada kemasan terdapat berbagai keterangan penting dari produk ini, selain itu kemasannya terlihat clean.




AROMA, WARNA, TEKSTUR
  • Clean & Clear Micellar Water ini memiliki aroma wangi yang lembut dan segar, menskipun begitu wanginya ga terlalu strong dan masih nyaman saat menggunakannya
  • Warna dari micellar water ini sama seperti micellar kebanyakan, berwarna bening seperti air
  • Teksturnya watery, saat digunakan sama sekali ga meinggalkan rasa lengket pada kulit

KOMPOSISI

Water, PEG-6 Caprilyc/Capric Glycerides, Polysorbate 20, Butylene Glycol, PEG-8, Poloxamer 407, Citric Acid, Sodium Benzoate, Disodium EDTA, Fragrance, Glycerin, Aloe Barbadensis Leaf Extract.

KEGUNAAN 

Dapat menghapus makeup berat hingga makeup waterproof, selain itu juga aman digunakan untuk makeup mata yang waterproof.

CARA PAKAI

Tuangkan isi pada kapas sampai 85% permukaan kapas terkena micellar water ini, kemudian usapkan secara perlahan pada bagian wajah, dan pada mata diamkan kapas selama beberapa detik agar makeup terangkat dengan sempurna.

NETTO / PRICE

100 ml / Rp. 21.000,-


KESAN PENGGUNAAN

Awal penggunaan Clear & Clear Micellar Water ini pertama kali, aku sangat takjub. Karena micellar water ini benar-benar mampu membersihkan heavy & waterproof makeup ku, aku ga nyangka sama sekali kalau micellar water yang harganya sangat terjangkau ini memiliki kemampuan sebagus itu.

Saat digunakan pada wajah berminyakku, sangat terasa segar dan lembut, wanginya juga enak. Setelah menghapus makeup dengan Clean & Clear Micellar Water ini wajah ga terasa lengket sama sekali, so after taste nya itu enak banget di kulit, bahkan kadang aku tunda-tunda dulu untuk cuci muka kalau sedang malas setelah menggunakan micellar water ini.


Selain itu, menghapus makeup dengan micellar water ini sangat hemat kapas, dan after-nya ga meninggalkan residu pada wajah alias bersih banget. Ini juga salah satu alasan aku suka banget sama micellar water ini.

Setelah cukup sering dan lama menggunakan micellar water ini, ga menimbulkan efek apa-apa pada wajah, baik itu jerawat, beruntusan, atau hal negatif lainnya. Jadi, sekarang Clean & Clear Micellar Water ini menjadi salah satu pilihan utamaku untuk menghapus makeup.


Kemasannya yang ramping membuatnya mudah dibawa kemana-mana alias travel-friendly banget, selain itu harganya sangat terjangkau dengan kemampuan mengangkat makeup sebagus itu, wah pastinya produk ini sangat aku rekomendasikan ke teman-teman, baik pemilik kulit berminyak, normal atau kering. 

No comments:

Post a Comment

Hallo, terima kasih untuk teman-teman yang sudah berkunjung. Akan lebih senang lagi jika teman-teman dapat meninggalkan jejak pada kolom komentar ini agar kita bisa saling blogwalking ^_^