First Impression Azalea Deep Hydration Rose Water

September 16, 2021

 Hello Beauties!

Apa kabar? Semoga semuanya dalam keadaan sehat-sehat, ya!

Bahasan kali ini ga jauh-jauh dari produk skincare, produk ini dari brand Azalea dan sebelumnya aku udah pernah review salah satu produk dari Azalea juga yaitu Azalea Amazing Glass Skin Face Serum. Produk tersebut cocok dan bekerja dengan baik di kulit aku. Makanya sekarang aku excited banget mau cobain lagi produk Azalea yang baru aja launching ini beberapa hari yang lalu, yaitu Azalea Deep Hydration Rose Water.

Azalea Rose Water

Fungsi Rose Water

Rose water memiliki banyak sekali manfaat untuk kulit. Umumnya, rose water digunakan sebagai salah satu skincare item untuk membantu memberikan kelembaban, merawat, dan menyeimbangkan pH kulit wajah. Selain itu, rose water juga berfungi sebagai anti-inflamasi, mengandung antioksidan, melawan radikal bebas, dan meredakan iritasi.

Rose water biasanya juga dapat berfungsi sebagai toner, sebagai campuran masker bubuk pengganti air biasa untuk melarutkan masker, sebagai face mist untuk memberikan kulit wajah kesegaran dan kelembaban saat diperlukan, hingga sebagai makeup remover. Banyak sekali manfaat dari rose water ya untuk kecantikan? Nah, sekarang giliran Azalea Deep Hydration Rose Water yang kita bahas, simak sampai selesai, ya!

PRODUCT KNOWLEDGE

Azalea Deep Hydration Rose Water (75ml)

Dengan Ekstrak Mawar Asli, Zaitun Oil, dan Allantoin

Harga : Rp. 9.000an

Azalea Deep Hydration Rose Water

Azalea Deep Hydration Rose Water mengandung Ekstrak Bunga Mawar Asli, Zaitun Oil, Allantoin, dan Niacinamide yang berfungsi untuk menyejukkan, melembabkan dan mencerahkan kulit wajah. Selain itu Azalea Deep Hydration Rose Water juga No Alcohol, No Paraben, No Fragrance, Halal, dan sudah BPOM.

Kemasan

  • Kemasan Azalea Deep Hydration Rose Water berupa botol dengan tutup tube yang terbuat dari plastik tebal dan transparan sehingga isi dari kemasan dapat terlihat dari luar
  • Kemasannya travel-friendly/mudah dibawa kemana-mana
  • Clean dan praktis
Azalea Rose Water

Kemasan Azalea Rose Water
Kemasan Azalea Deep Hydration Rose Water yang mungil, clean dan praktis

Tekstur, Aroma, dan Warna
  • Azalea Deep Hydration Rose Water ini memiliki tekstur cair
  • Memiliki aroma mawar yang lembut dan relaxing
  • Rose Water ini tidak memiliki warna alias bening seperti air
Tekstur Azalea Rose Water
Tekstur cair dan runny
Cara Penggunaan
  • Sebagai Toner : Tuangkan beberapa tetes Azalea Deep Hydration Rose Water pada selembar kapas, dan usapkan sengan lembut pada wajah sebelum menggunakan rangkaian skincare.
  • Sebagai Campuran Masker : Campurkan beberapa tetes Azalea Deep Hydration Rose Water pada masker bubuk hingga masker larut dan dapat di aplikasikan pada wajah, selain itu kita juga bisa mencampurkan beberapa tetes essential oil pada campuran rose water dan masker tersebut.
  • Sebagai Makeup Remover : Sama dengan menggunakan toner, tuangkan beberapa tetes Azalea Deep Hydration Rose Water pada kapas dan usapkan pada wajah yang makeup-nya ingin dihapus. Namun, biasanya makeup remover dari rose water ini hanya mampu menghapus makeup ringan, bukan makeup yang waterproof atau heavy makeup.
  • Sebagai Face Mist : Masukkan Azalea Deep Hydration Rose Water pada botol spray yang travel size sehingga mudah untuk dibawa kemana-mana, dan rose water siap untuk dijadikan face mist yang dapat memberikan kesegaran pada kulit dimanapun dan kapanpun.
KESAN PENGGUNAAN

First impression Azalea Deep Hydration Rose Water ini, kulit wajah aku menjadi fresh, lebih lembab tanpa meninggalkan rasa lengket, baik aku gunakan sebagai toner, makeup remover, maupun sebagai face mist. Produk ini benar-benar serba guna buat aku, packaging-nya cute dan sangat praktis. Selain itu aku suka dengan rose water ini karena ga mengandung alkohol, parfum, dan sudah lulus uji dermatology. Jadi aman dan tanpa worry untuk digunakan setiap hari.

Untuk klaimnya yang mencerahkan memang belum terlihat maksimal, namun Azalea Deep Hydration Rose Water ini membuat wajah terlihat lebih bersih. Oh iya, karena klaimnya ga menggunakan parfum, jadi wangi dari rose water ini benar-benar wangi dari mawar, bayangin deh, so refreshing dan calming banget. Cocok buat campuran masker atau toner sambil menikmati aromanya yang enak banget, bikin stres jadi hilang.

Review Azalea Deep Hydration Rose Water
Azalea Deep Hydration Rose Water travel-friendly, muat dalam kantong tas kecil

Azalea Deep Hydration Rose Water ini mudah ditemukan, karena sudah ada di pasaran, toko kosmetik, dan e-commerce kesayangan kalian dengan harga cuma 9.000an aja! Memangj sih, prosuk dari Azalea sampai saat ini belum pernah mengecewakan, affordable, dan ini pastinya produk lokal yang kualitasnya udah ga diragukan lagi. Kalian wajib coba deh!

Jangan lupa juga buat follow official account-nya Azalea @azaleabeautyhijab untuk info menarik lainnya, ya!

You Might Also Like

28 komentar

  1. Wah aku baru tahu kalau produk azalea deep hydration rose water ini bisa juga digunakan sebagai make up remover. Aku tahunya untuk campuran masker saja. Ternyata manfaatnya banyak juga yaa

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya kak, bisa. Cuma untuk makeup ringan saja 😊

      Delete
  2. Air mawar Azalea ini sangat berguna untuk banyak pemakaian ya. Bisa buat campuran masker, buat toner, buat pembersih muka juga. Komplit deh. Praktis dan pastinya lebih hemat

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya kak, harga Azalea Deep Hydration Rose Water ini juga sangat terjangkau

      Delete
  3. Azalea ssatu grup dengan Natur ya?

    bagus nih karena buatan anak bangsa, jadi sangat cocok dengan kulit kita yang selalu terpapar iklim tropis

    ReplyDelete
  4. Multi fungsi banget ini. Demen jadinya karena bisa buat face mist juga. Kalau cocok di wajah, apalagi dengan manfaatnya yang oke, tentu memberikan hasil yang mantap buat digunakan

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya, Kak. Azalea Deep Hydration Rose water ini multifungsi banget ❤️

      Delete
  5. Dengan Azalea deep hydration ini kulit kita jadi terasa sejuk, lembut, dan senantiasa segar. Dengan penggunaan teratur tentu akan mendapatkan manfaatnya secara maksimal.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyes, Kak. Aman digunakan setiap hari ❤️

      Delete
  6. Rose water kesukaan farah juga ini kak Shovya :D

    ReplyDelete
  7. aku juga lagi cobaa, tapi seringnya aku pake buat campuran masker bubuk >.<

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aku kadang-kadang juga pakai Azalea Rose Water ini buat campuran masker bubuk ❤️

      Delete
  8. Mantap nih. Aku juga pakai rose water ini tapi sebagai face mist. Kalau cuaca lagi panas banget semprot pakai rose water ini berasa ademm banget ❤

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sama, Azalea Deep Hydration Rose Water ini seger banget ❤️

      Delete
  9. Wah satu produk azalea deep hydration rose water ini banyak sekali kegunaan dan manfaatnya untuk kulit wajah

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya kak. Azalea Deep Hydration Rose Water ini multifungsi banget ❤️

      Delete
  10. Harganya mantul kak. Bisa digunakan dalam banyak fungsi dan manfaatnya pun oke.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul, Kak ❤️ Azalea Deep Hydration Rose Water ini memang mantulll

      Delete
  11. Produk yg multi fungsi banget ini udah mana harganya murah

    ReplyDelete
  12. Yes. Emang calming banget aromanyaa

    ReplyDelete
  13. Aku suka bake rose water ini jg😍 suka aromanya

    ReplyDelete
  14. Ini harganya affordable banget yaa kemasannya juga mungil Gemesh deh!

    ReplyDelete
  15. Udah coba ini juga, seger banget setiap habis pengaplikasian.

    ReplyDelete
  16. Aku juga suka produk ini buat campuran pake masker nyegerin banget

    ReplyDelete
  17. Aku pakai ini sebagai face mist kak. Aku pindahin ke botol. Enak banget seger wanginya juga gak nyengat jadi enak dipakai

    ReplyDelete
  18. aku juga pakai ini hasilnya wajah jadi super lembab

    ReplyDelete

Hallo, terima kasih untuk teman-teman yang sudah berkunjung. Akan lebih senang lagi jika teman-teman dapat meninggalkan jejak pada kolom komentar ini agar kita bisa saling blogwalking ^_^