23 March 2023

Review - Reset the Skin 2% BHA Pore-refining Exfoliant dan Reset the Skin 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum pada Kulit Normal to Oily

Hello Beauties!

Bagaimana kabar kalian? Semoga selalu dalam keadaan sehat-sehat, ya! Sudah cukup lama aku ga menulis tentang beauty product review, terlebih aku baru saja recovery pasca sakit yang mengharuskan aku untuk bedrest dalam waktu yang cukup lama. Selama sakit aku juga jarang banget skincare-an dan akhirnya kondisi kulitku pasca sakit jadi ga karuan, mulai dari jerawat, minyak, pori, kusam, dan tekstur kulit menjadi kasar karena cuci muka dengan facial wash saja aku jarang. No wonder kan kenapa permasalahan kulitku jadi banyak banget.

Kali ini aku mau review produk Skincare Lokal yang aku gunakan untuk perawatan kulit wajah aku pasca sakit, produk ini tergolong baru di dunia per-skincare-an, namun aku sangat tertarik untuk mencoba karena pertama aku melihat klaim dan kandungan yang mereka miliki, selain itu beberapa temanku juga sudah mencoba produk ini dan review-nya cukup memuaskan dan ini adalah produk lokal (bangga dengan produk lokal), yaitu Reset the Skin.

Brand Story

Reset the Skin adalah brand local Indonesia yang didirikan pada tahun 2021. Brand ini melakukan perawatan kulit melalui formulasi minimalis yang menonjolkan bahan-bahan utama. 

Reset bertujuan untuk memperbaiki, menyegarkan, dan memulihkan kesehatan, kecerahan, dan kekuatan kulit. Sebagai merek yang relatif baru, kami percaya bahwa pendekatan yang dilakukan saat ini memungkinkan kami untuk terus tumbuh dan berkembang menjadi merk perawatan kulit Indonesia yang mapan.

Reset the Skin

2% BHA, Pore Refining, Exfoliant & 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin, Brightening Serum
(for all skin type)

Review re.set the skin toner dan re.set the skin serum

~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~

Reset the Skin - 2% BHA, Pore Refining, Liquid Exfoliant  (Rp. 118.000,-)

BPOM NA26211200427

re.set the skin 2% BHA Pore-refining Exfoliant Toner

Deskripsi dan Klaim

An exfoliating toner to remove dead skin cell thoroughly from inside the pores, for blemish-free, bright, and smooth skin.

Dengan kandungan BHA, eksfoliasi dilakukan secara mendalam dengan mengangkat sel kulit mati dari dalam pori-pori, sehingga turut membantu mencerahkan kulit dan menghaluskan tekstur kulit.

Hero Ingridients :

  • 2% BHA - Beta Hydroxy Acid (Salicylic Acid) : Exfoliate dead skin cell thoroughly within skin's pores.
  • Green Tea Extract & Sodium Hyaluronate : Increase skin hydration, antioxidant boost, and reduce redness.
Komposisi

Water, Methylprophanediol, Butylene Glycol, Salicylic Acid, Polysorbate 20, Vincetoxicum Atratum Extract, Camellia Sinesis Leaf Extract, Disodium EDTA, Sodium Hyaluronate, Hydrolyzed Collagen.

Kemasan

Reset the Skin liquid exfoliant ini memiliki kemasan tabung tinggi, memiliki bahan kemasan yang terbuat dari plastik kokoh dan cukup tebal. Desainnya minimalis dan clean yang didominasi warna putih pekat dan warna hitam pada tutupnya. liquid exfoliant ini dilengkapi dengan tutup putar yang sangat mudah untuk dibuka dan ditutup namun tidak membuat isi kemasannya mudah rembes dan kemasan tetap clean.

re.set the skin 2% BHA Pore-refining Exfoliant Toner

Review re.set the skin 2% BHA Pore-refining Exfoliant Toner

Tekstur, Warna, dan Aroma

  • Tekstur dari Reset Liquid Exfoliant ini sendiri cair seperti air dan mudah meresap di kulit berminyak tanpa meninggalkan rasa lengket.
  • Warnanya bening seperti air.
  • Pada komposisinya, liquid exfoliant ini tidak mengandung perfume atau fragrance, sehingga aroma yang tercium adalah aroma dari bahan-bahan yang dikandungnya saja, namun aroma ini tidak mengganggu sama sekali saat digunakan.
Liquid Exfoliant Reset the Skin

Cara Penggunaan

Gunakan setelah membersihkan wajah dengan menggunakan facial wash, disarankan untuk aplikasi menggunakan kapas agar lebih efektif mengangkat sel kulit mati.

Dapat digunakan pagi atau malam hari. Jika digunakan di pagi hari, ikuti dengan penggunaan tabir surya atau sunscreen. Jika digunakan pada malam hari ikuti dengan penggunaan moisturizer atau pelembab.

Kesan Penggunaan

Liquid exfoliant ini mengnadung bahan aktif seperti BHA dengan kadar 2%, ini sangat membantu aku saat memerlukan eksfoliasi wajah pasca sakit yang membuat kulit wajahku sangat kusam. Selama 2 minggu menggunakan produk ini tidak terdapat iritasi atau rasa tingling pada kulit wajah bahkan saat pertama kali digunakan. Jadi, menurutku liquid exfoliant ini cukup gentle di kulit bahkan pada kulit berminyak yang cukup sensitif karena kondisi pasca sakit.

Teksturnya yang cair membuatnya sangat cepat diserap oleh kulit, tidak meninggalkan rasa lengket dan greasy, sangat nyaman dan cocok untuk tipe kulitku. Ini salah satu tekstur liquid exfoliant ternyaman yang pernah aku gunakan. Selain untuk mengeksfoliasi kulit, liquid exfoliant ini juga mampu memberikan hidrasi yang cukup untuk kulitku jadi kulit ga kering sama sekali setelah menggunakan produk ini.

Review re.set the skin exfoliator toner

Keistimewaan Produk ini
  • Daftar kandungan minimalis, fokus mengoptimalkan manfaat kandungan BHA untuk kulit.
  • Tekstur cair dan ringan, mudah diserap kulit.
  • No Alcohol, No Fragrance, Cruelty-Free, diformulasikan tanpa potential irritants untuk kulit dan tanpa melalui animal testing.
〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰〰

Reset the Skin - 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin, Brightening Serum (Rp. 98.000,-)

BPOM NA18211901404

Review re.set the skin brightening serum

Deskripsi dan Klaim

A brightening serum to even out skin tone, fade dark spots, acne scars, and redness.

Kulit kusam dan flek hitam umum terjadi sebagai efek paparan sinar UV dan polusi yang pasti dihadapi kulit sehari-hari. 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum hadir untuk membantu mengembalikan kompleksi kulit yang sehat dan cerah seperti sediakala.

Hero Ingridietns
  • 10% Niacinamide - Brighten dull skin and antioxidant boost
  • 2% Alpha Arbutin - Fade dark spots caused by sun exposure, melasma, or post-inflamatory hyperpigmentation (acne scars)
Komposisi

Water, Niacinamide, Alpha Arbutin, Pentylene Glycol, Polysorbate 20, Phenoxyethanol, Xanthan Gum, Chlophenesin, Tetrasodium EDTA, CitricAcid.

Kemasan

Kemasan dari Reset the Skin Brightening Serum ini tergolong unik dan aku baru pertama kali mendapati atau menggunakan serum dengan kemasan unik seperti ini, sangat menarik. Kemasan body berbentuk tabung kecil bulat yang cukup bulk untuk ukuran sebuah serum, dilengkapi dengan tutup pull to open dan untuk mengeluarkan isi produknya, serum ini menggunakan airless-pump yang harus kita tekan. 

Awalnya aku pikir ini akan sulit mengeluarkan isi serum-nya, namun ternyata pump-nya tidak serepot dan tidak sesulit itu. Hanya dengan tekan sedikit isi serum keluar dengan mudah, dan buat aku 1 kali pump sudah cukup untuk diaplikasikan di seluruh wajah. Oh iya, konsep kemasannya sama dengan liquid exfoliant-nya yaitu minimalis dan clean, untuk serum ini didominasi dengan warna putih pada body kemasan dan warna hijau terang pada tutupnya.

re.set the skin  10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum

Review re.set the skin  10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum

Tekstur, Warna, dan Aroma

  • Tekstur dari Reset the Skin brightening serum ini sedikit lengket namun lebih ke cair (tidak kental) dibandingkan serum pada umumnya.
  • Memiliki warna bening seperti air (tidak berwarna).
  • Sama hal dengan liquid exfoliant-nya, serum ini tidak mengandung perfume atau fragrance pada komposisinya. Namun, aroma yang dihasiilkan dari bahan yang dikandungnya tidak menyengat dan masih nyaman saat serum digunakan.
Review re.set the skin brightening serum

Cara Penggunaan

Gunakan serum setelah membersihkan wajah dan eksfoliasi dengan Reset liquid exfoliant. Dapat digunakan pagi dan malam hari. Ketika digunakan pada pagi hari ikuti dengan menggunakan tabir surya atau sunscreen. Ketika digunakan pada malam hari ikuti dengan penggunaan moisturizer atau pelembab. 

Kesan Penggunaan

Salah satu yang membuat aku suka dengan serum Reset ini adalah kandungannya yang minimalis, serum ini berfokus pada bahan-bahan utama yang benar-benar dibutuhkan oleh kulitku saat ini, seperti : Niacinamide yang dapat mencerahkan kulit dan Alpha Arbutin yang membantu untuk mengurangi hyperpigmentasi seperti bekas jerawat yang menghitam. Dua kandungan tersebut memang terkenal sebagai duo combo ingridients untuk yang ingin mendapatkan kulit cerah, sehat, dan terawat.

Tekstur serum yang tidak terlalu kental membuat serum ini sangat mudah menyerap di kulit berminyak aku dan ada sensasi adem saat penggunaannya, membuat kulit terasa nyaman. Penggunaannya cukup 1 kali pump sudah bisa meng-cover seluruh wajah aku dan serum ini bisa aku gunakan 2 kali sehari pada pagi dan malam hari.

re.set the skin  10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum

Keistimewaan Produk ini :
  • Daftar kandungan minimalis, diformulasikan untuk mengoptimalkan manfaat Niacinamide dan Alpha Arbutin untuk kulit.
  • Tekstur cair dan ringan, mudah diserap kulit.
  • No Alcohol, No Fragrance, Cruelty-Free, diformulasikan tanpa potential irritants untuk kulit dan tanpa melalui animal testing.
Final Review

Kedua produk ini, yaitu Reset the Skin 2% BHA, Pore Refining, Exfoliant dan Reset the Skin 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum merupakan duo combo sempurna untuk membantu mengembalikan warna cerah dan sehat pada kulit kusamku. Kandungannya minimalis untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

review skincare re.set the skin toner dan serum

Liquid exfoliant dan serum dari Reset the Skin ini sama-sama memiliki formula dan tekstur yang ringan sehingga setiap kali menggunakannya terasa nyaman di kulit, cepat meresap dan tidak meninggalkan rasa lengket sama sekali, terlebih pada kulit dengan tipe normal to oily seperti kulitku. Ini akan menjadi salah satu holy grail skincare aku dan ini sangat recommended untuk teman-teman coba juga.

Efek yang dirasakan selama menggunakan liquid exfoliant dan serum dari Reset the Skin dalam 2 minggu ini adalah :
  • Tekstur kulit yang kasar kembali menjadi lebih halus dan lembut.
  • Kulit lebih terhidrasi dan lembab namun bukan lembab yang berlebihan dan masih sangat nyaman di kulit (yang memiliki tipe kulit berminyak pasti tau maksudnya).
  • Liquid exfoliant-nya tidak membuat kulit kering, tidak membuat iritasi/terkelupas sama sekali, da ttidak ada sensasi tingling di kulit aku.
  • Kulit terlihat lebih cerah dan sehat
  • Bekas jerawat yang menghitam juga perlahan memudar/berkurang.
  • Untuk pore-refining, hasilnya masih belum terlalu terlihat karena memang masalah kulit yang satu ini hasilnya tidak bisa didapatkan secara instant terlebih dalam waktu yang terbilang singkat, but it's okay, aku akan terus menggunakan 2 produk skincare lokal ini.
  • Minyak di kulit lebih terkontrol.

Overall, kedua produk skincare yang sudah aku coba dari Reset the Skin ini worth to buy banget, harganya cukup terjangkau dengan kandungan dan manfaat sebagus ini untuk banyak permasalahan kulit wanita Indonesia. So, tertarik juga untuk mencoba skincare lokal berkualitas satu ini?

Buat kalian yang mau coba produk dari Reset, bisa membelinya di Reset the Skin Official Shop ya!




2 comments:

  1. Brightening Serum bikin penasaran, aku blm pernah pake produknya reset sih, tapi udah banyak baca review positifnya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyes, ini salah satu produk lokal recommended kak

      Delete

Hallo, terima kasih untuk teman-teman yang sudah berkunjung. Akan lebih senang lagi jika teman-teman dapat meninggalkan jejak pada kolom komentar ini agar kita bisa saling blogwalking ^_^